Powered By Blogger

Home

Tuesday, 19 July 2011

Calon Pimpinan KPK Diumumkan 5 Agustus 2011

Saat ini sudah memasuki tahap pembuatan paper kompetensi dan personal.
Selasa, 19 Juli 2011, 20:38 WIB
Denny Armandhanu, Sukirno

VIVAnews - Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) sekaligus Ketua Panitia Seleksi Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Patrialis Akbar, mengatakan akan mengumumkan hasil seleksi makalah kompetensi dan makalah personal Calon pimpinan KPK 5 Agustus mendatang.

"Tanggal 5 Agustus diumumkan," kata Patrialis di gedung DPR RI, Jakarta, Selasa, 19 Juli 2011.

Patrialis mengatakan, seleksi makalah akan dilakukan pada 25 Juli mendatang. Saat ini, ujarnya, sudah memasuki tahapan pembuatan paper kompetensi dan personal. "Tim dari beberapa universitas yang akan melakukan seleksi," ungkapnya.

Sebelumnya, Sebanyak 142 calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi dinyatakan lulus dalam seleksi tahap pertama. Beberapa nama terkenal lolos dalam seleksi administrasi. Patrialis, mengumumkan, dari 233 bakal calon, sebanyak 91 calon tidak lolos.

Namun, Patrialis belum dapat menyebutkan siapa saja yang tidak lolos seleksi saat ini, apalagi tentang opini masyarakat terhadap pandangan para calon. "Sekarang masyarakat tidak antusias memberikan masukan pandangannya," ujarnya. (sj)
• VIVAnews

No comments:

Post a Comment